|
Peringkat universitas-universitas pada alexa |
UNEJ merupakan salah satu universitas negeri yang ada di Jawa Timur. Selain UNEJ sapaan bagi Universitas Jember. Masih ada beberapa universitas negeri lainya di daerah Jawa Timur, antara lain ada ITS (Institut Teknologi Sepuluh November), UNAIR (Universitas Airlangga), UNESA (Universitas Negeri Surabaya), UNIBRAW (Universitas Brawijaya), UNM (Universitas Negeri Malang).
Masing Universitas tersebut pastinya memiliki situs atau website tersendiri sebagai pusat dan penyebaran informasi-informasi tentang universitasnya. Lantas seperti apa persaingan ranking antar
situs-
situs tersebut di dunia maya. Berikut ini adalah daftar peringkat situs pada alexa berdasarkan Global Rank dan Rank in ID dari 6 universitas di Jawa Timur. Yang belum tau apa itu alexa, global rank dan rank in ID baca di
postingan sebelumnya.
- Universitas Brawijaya dengan ranking global 24.497 dan ranking Indonesia 414
- Institut Teknologi Sepuluh November dengan ranking global 34.797 dan ranking Indonesia 612
- Universitas Airlangga dengan ranking global 45.007 dan ranking Indonesia 750
- Universitas Negeri Malang dengan ranking global 53.251 dan ranking Indonesia 799
- Universitas Negeri Surabaya dengan ranking global 196.217 dan ranking Indonesia 3.528
- Universitas Jember dengan ranking global 361.447 dan ranking Indonesia 6.567
Situs
UNEJ memang masih kalah jauh dengan situs universitas lain di kawasan Jawa Timur. Tapi tidak menutup kemungkinan adanya peningkatan
ranking Global dan Indonesia setelah adanya
Lomba Blog Universitas Jember. Dengan banyaknya link
www.unej.ac.id yang tersebar di berbagai blog peserta lomba akan membantu memperkecil ranking Global dan Indonesia tentunya.
1 Tanggapan untuk "Situs Unej Kalah dengan Situs Universitas Lain di Jawa Timur | Lomba Blog Universitas Jember"
Wah, jauh banget ya gap nya. Semoga unej bisa mengejar ketertinggalannya.. :-)
Post a Comment